Halaman

16 Agu 2017

Merdeka Tapi (masih) Terjajah

Jika pahlawan adalah hanya sekedar simbol berhasilnya suatu perjuangan, sangat mungkin negara kita ini tak punya 'pahlawan' kemerdekaan sama sekali. Nyaris dalam semua medan perang kemerdekaan kita kalah melulu. Hampir semua pahlawan pemimpin perang kita perjuangannya 'tak selesai'. Entah karena gugur di medan perang, ditangkap atau yang dieksekusi regu tembak bangsa penjajah. Dari Timur, Sultan Hasanuddin sampai ujung Barat, Teuku Umar, Cik Di Tiro, Panglima Polim, Cut Nya' Dien dan Cut Meutia. Mereka adalah pahlawan, walau dalam perang kalah.

Mereka kalah, tapi perjuangannya itulah yang bernilai kepahlawanan. Perjuangan mereka heroik. Dengan peralatan seadanya, mereka berperang melawan senjata mesin kaum penjajah. Mereka berjuang melawan, maka bernilai kepahlawanan.

Penafsiran dan anggapan nilai kepahlawanan hanya dari hasil suatu perang itulah yang melahirkan para pahlawan kesiangan dan Inspektur Vijay, haha...!

Maka jika sekarang walau geram, tapi sungguh tak elok sebetulnya mengatakan bahwa kita belum merdeka. Yang pasti masih banyak alumni pejuang perang seputar proklamasi kemerdekaan yang masih hidup di sekitar kita. Itu akan menyinggung perasaan mereka dulu yang nyata berkorban buat bangsa dan negaranya. Lah kita? Kalau masih merasa terjajah, kenapa tidak melawan? Melawan siapa? Yaa melawan yang menjajah, donk!

Kita sudah merdeka lama, tapi masih merasa terjajah. UUD1945 menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk dalam banyak hal. Artinya itu adalah tugas negara. Maka sungguh aneh sekali ada orang berusaha kritik pemerintah malah dibully, difitnah, ditangkapi dan dituduh macam-macam. Orang itu sedang berjuang, dan yang pasti bukan untuk dirinya sendiri.

Mereka sudah berjuang walau bukan untuk sok-sok jadi pahlawan. Tapi setidaknya mereka sudah melakukannya. Kamu kapan? Merasa masih terjajah?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

4 Hal Penting Dalam Menulis

Saya beberapa kali dipercaya menjadi juri event menulis. Untuk naskah normal terbaik, nilai maksimal yang saya berikan adalah 8. Tapi bukan ...