Halaman

12 Agu 2017

Binatang, Manusia dan Peradabannya

Bully yang sering dialami binatang adalah dianggap tak beradab karena tak punya otak dan tak pakai baju. Manusia mengklaim dirinya sebagai makhluk beradab dan melecehkan binatang dengan mengindentikkan seseorang yang biadab sama dengan binatang.

Usia peradaban suatu kelompok berbeda dengan yang lainnya. Itu diukur dari tingkat majunya ilmu pengetahuan. Soal ini manusia boleh menepuk dada. Banyak kelompok binatang yang gagal bertahan karena tak mampu melawan perkembangan jaman. Binatang tak punya uang, hingga mudah saja dibodoh-bodohi oleh developer, hahaha...!

Orang bodoh banyak duit jadi pintar. Orang pintar tak ada duit jadi bodoh. Sudahlah pintar tak juga berduit? BODOH...! ~ Den

Di hadapan uang, kecerdasan dan insting memang sering tak berdaya. Apalagi faktanya memang binatang sudahlah tak punya uang, tak punya otak pula, wkwkwk...! Manusia cerdas sekalipun bila tak punya uang jadi bodoh, apalagi binatang.

Tapi soal peradaban ini tak cuma soal otak dan pengetahuan, tapi juga soal baju dan rasa malu. Malu adalah pakaian luar suatu peradaban, dan pengetahuan mungkin sebagai dalamannya. Dan di sini lagi-lagi binatang mesti merasa inferior terhadap manusia. Binatang juga tak punya baju, lagi-lagi dugaan saya karena mereka tak punya uang untuk membelinya, hahaha...!

Tapi soal baju dan rasa malu ini manusia, terlebih muslim Indonesia mesti mulai waspada, benarkah kita memang lebih beradab ketimbang binatang? Betapa banyak aneka laku kebodohan yang kita perbuat dan tontonkan tiap saat di sosmed? Betapa banyak laku-laku politik bodoh yang dipertontonkan tiap hari di media dengan penuh percaya diri. Tanpa rasa malu, mereka membodoh-bodohi kita selaku pangsa medianya. Kita dianggap bodoh oleh para pemimpin kita yang tak punya malu? Dan kita masih berani klaim lebih beradab ketimbang binatang? Alangkah tak tahu malunya negeri ini...!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

4 Hal Penting Dalam Menulis

Saya beberapa kali dipercaya menjadi juri event menulis. Untuk naskah normal terbaik, nilai maksimal yang saya berikan adalah 8. Tapi bukan ...