Segenap fenomena alam atau apapun yang terjadi di dunia ini adalah bukti keagungan Allah SWT. Terhadap itu kita diperintahkan untuk mengingatNYA dan memuji kebesaranNYA. Kebesaran Allah SWT, bukan kebesaran ciptaanNYA tersebut.
Sungguh mengharukan melihat betapa rindunya kaum muda Islam akan surga. Postingan akun pengemis LIKE dan tulis AAMIIN ini bisa mencapai bahkan puluhan ribu share. Bahkan Facebook seluler saya tak sanggup membaca keseluruhan puluhan ribu komentar yang jika saya baca acak di mana saja bunyinya AAMIIN semua. Bahkan saat dibuka di versi desktop koneksi lelet, Facebook saya jadi hang, sebab jumlah angka atensi LIKE dan komentar AAMIINnya selalu naik tiap detiknya. Luar biasa!
Tapi itu sekaligus mengabarkan betapa telah sangat rusaknya aqidah generasi muda Islam. Berharap surga hanya dengan klik LIKE atau tulis AAMIIN? Ohh, betapa mudahnya!
Baik amat ya, si Mark Zuckenberg menyediakan kunci surga bagi penduduk Facebook? Mudah-mudahan dengan kebaikannya ini si kafir Mark juga telah amankan kunci surga buat dirinya sendiri ya? Duhh, generasi muda Islam kok malu-maluin begini sih?
Yakin, minta rejeki ramah, ke Mekah mudah dan sebagainya dihadapan gambar dan poto-poto tersebut bakal dikabulkan Allah SWT? Bisa jadi, Allah Maha Berkehendak! Tapi yakin bakal masuk surga? Yang pasti syirik itu dosa tanpa ampunan. Dan setiap yang berdosa tempatnya adalah neraka, bukan surga.
Astagfirullahaladziim...!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar